Monday, April 24, 2017

Masa Birahi Kucing

MASA BIRAHI KUCING


Kucing memiliki siklus birahi yang terjadi sekitar 3x dalam 1 tahun. Tidak seperti manusia yang bisa birahi kapan saja. Jadi, penting bagi kita untuk mengetahui siklus birahi ini agar kita tidak salah waktu saat mau mengawinkan kucing kita.


Kucing betina yang sudah berumur 10 bulan biasanya sudah mengalami masa birahi yang pertama dan siap untuk dikawinkan. Tapi lebih baik kita tidak buru-buru mengawinkannya. Lebih baik kita mengawinkannya pada masa birahi yang kedua yaitu saat kucing sudah berumur 1 tahun lebih, sehingga fisik dan mentalnya sudah cukup mumpuni untuk melahirkan dan merawat nak.
Masa birahi kucing biasanya terjadi sekitar 3 bulan sekali yaitu sekitar pertengahan Januari-Maret, Mei-Juni, dan Agustus-September. Terlebih lagi karena Indonesia adalah negara tropis, jadi masa birahi kucing tidak begitu terpengaruh oleh iklim. Jarak 3-5 minggu masa birahi bisa berturut-turut dalam satu minggu.


Ciri-ciri kucing yang sudah siap kawin atau sedang birahi adalah sebagai berikut :
•Tubuhnya terlihat lebih bulat dan subur, serta bulunya terlihat berkilau.
•Terlihat lebih lincah.
•Saat dibelai, pantat, punggung, dan ekornya diangkat berdiri.
•Sering terlihat berguling-guling dan menggesek-gesekkan tubuhnya ke dinding.
•Sering mengeong dalam waktu yang cukup lama dan suara meongnya terdengar lebih nyaring.
•Lebih sensitif dan manja.
•Nafsu makannya sedikit menurun.


Sumber: dari berbagai sumber

No comments:

Post a Comment