Sunday, December 9, 2018

Penyakit Rabies Pada Kucing dan Pengobatannya

kucing rabies - popopetshopku.com

Penyakit Rabies disebabkan oleh virus Rabies. Penyakit rabies merupakan penyakit virus yang paling fatal dan ganas. Kucing yang terserang penyakit rabies akan sulit disembuhkan apabila sudah terlihat gejala stadium akhir. Masa inkubasinya juga sangat bervariasi (dari satu minggu hingga berbulan-bulan) dan sangat tergantung pada letak gigitannya. Kebanyakan kucing yang terserang rabies berumur kurang dari tiga tahun, dimana kucing jantan menjadi kelompok yang paling sering diserang virus ini.

Tuesday, November 6, 2018

Pencegahan dan Pengobatan Hairball Pada Kucing


hairball pada kucing popopetshopku


Hairball (gumpalan bulu) atau yang biasa disebut trikobezoar sering terjadi pada kucing berbulu panjang yang sering melakukan self-grooming, menjilati dan menyisir badan serta bulunya untuk menghilangkan kotoran dan bulu rontok. Lidah kucing berbentuk seperti sisir. Di permukaannya terdapat duri-duri kasar yang bisa terlihat dengan jelas jika dilihat dengan mikroskop. Pada saat kucing melakukan grooming sendiri, bulu-bulu yang rontok akan tersangkut di lidah, tertelan, dan masuk ke saluran pencernaan. Bulu-bulu tersebut bisa saja menumpuk dan menggumpal menjadi seperti bola di dalam lambung atau usus.

Wednesday, October 24, 2018

Gejala Penyakit Konstipasi Pada Kucing dan Pengobatannya


feses berdarah


Umumnya kucing akan buang air besar 1-2 kali sehari, namun ada juga kucing yang buang air besar tiap 2-3 hari sekali, bisa jadi kondisi seperti ini adalah kondisi kucing menderita penyakit konstipasi. Sudah menjadi kebiasaan hampir pada semua hewan untuk buang air besar tidak lama setelah mereka makan. 
Jika terkena konstipasi, kucing akan jarang atau sulit buang kotoran. Disini terjadi retensi feses pada kolon dan rektum, apabila terlalu lama, akan terjadi absorpsi cairan yang berlebihan dalam ususnya sehingga feses akan mengeras dan mengering. Jika didiamkan feses itu akan membatu, kemudian mulai mengganggu organ sekitarnya, terutama susunan saraf diatasnya, letaknya dibawah tulang belakang, sehingga dapat terjadi kelumpuhan pada kaki belakang.

Thursday, October 11, 2018

Susah Kencing dan Kencing Berdarah Pada Kucing

Kucing dan anjing juga mengalami susah kencing atau gangguan saluran kemih / kencing pada satu titik dalam kehidupan mereka. Radang dan batu kantung kemih (cystititis & bladder stones)  adalah dua penyakit saluran kemih yang paling sering dengan berbagai macam gejala yang kadang salah dipahami oleh  pemilik kucing.

Penyakit Flu Pada Kucing dan Pengobatannya


flu pada kucing


Flu pada kucing, Penyakit ini jarang menyebabkan kematian pada kucing dewasa tetapi dapat berakibat fatal bila menyerang anak kucing. Meskipun pada kucing dewasa jarang berakibat fatal, gejala-gejala penyakit seperti pilek dan bersin-bersin dapat berlangsung cukup lama.

Sunday, September 16, 2018

Gejala Dan Pengobatan Kucing Yang Terkena Racun Tikus

Biasanya banyak orang yang memelihara kucing dengan tujuan agar rumahnya terbebas dari serangan tikus, tetapi setelah memelihara kucing ternyata ada beberapa tikus yang masih berkeliaran di dalam rumah, akhirnya si pemilik rumah memutuskan menggunakan racun tikus untuk membasmi tikus. Bukannya membantu tetapi malah mendatangkan masalah baru, karena ternyata racun tikus malah terjilat oleh kucing dan menyebabkan si kucing keracunan.

Saturday, September 1, 2018

Penyakit Calicivirus Pada Kucing

Hai Popolovers..
apa kabar? Semoga kita dan hewan peliharaan kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT.. Aamiin..
Kali ini Popo mau berbagi info sedikit tentang salah satu penyakit pada kucing, yaitu Calicivirus. Apa itu Calicivirus? Bagaimana penularan, gejala dan cara pencegahannya?? Yuk kita simak sama-sama..

Friday, August 24, 2018

Gejala dan Pengobatan Distemper Pada Kucing

Cuaca yang tidak menentu akhir-akhir ini membuat kucing-kucing menjadi mudah terserang penyakit. Salah satunya adalah penyakit Distemper. Apa itu Distemper? Bagaimana gejala dan pengobatannya?? 
Langsung aja kita simak sama-sama penjelasannya.

Wednesday, August 1, 2018

Jenis-Jenis Kucing Ras Populer

Welcome August.. 😀
Hai PopoLovers.. udah lumayan lama Popo nggak posting nih.. hehe..
Enaknya bahas tentang apa ya? Barangkali ada yang mau kasih masukan, Popo perlu bahas tentang apa, bisa request ke Popo lewat kolom komentar ya.. :)
Nahh.. untuk kali ini Popo mau bahas sedikit nih tentang jenis-jenis kucing ras yang cukup populer ditengah-tengah kita. Mau tau ada jenis kucing ras apa saja?
Chekidot yuk..!

Tuesday, June 19, 2018

Manfaat Psikologi Memelihara Kucing Di Rumah

Banyak orang yang suka dengan kucing tetapi tidak sedikit juga yang tidak suka dengan kucing. Ketidaksukaan mereka mungkin karena mereka tidak mengetahui manfaat apa saja yang akan mereka dapat jika memelihara kucing di rumah.
Berikut ini akan Popo rangkum beberapa manfaat psikologi memelihara kucing di rumah. Semoga setelah mengetahui manfaatnya, makin banyak lagi orang yang menyukai bahkan mencintai kucing. Yuk kita simak..

Wednesday, June 13, 2018

Tips Membawa Kucing Mudik Dengan Nyaman

Hallo PopoLovers..
Sebentar lagi lebaran nih.. Tinggal menghitung hari. Pasti udah banyak yang mempersiapkan diri untuk mudik ke kampung halaman ya?
Kucing-kucing kalian gimana nih? Ikut mudik atau dititipkan di petshop? 

Buat kamu yang memang mau membawa kucingnya ikut mudik pastinya lagi binggung donk ya..

Pengen bawa kucing tapi nanti cara bawanya gimana?
Makan minumnya selama perjalanan gimana?
Truss.. kalau kucingnya pup atau pipis dijalan gimana??

Kali ini Popo akan berikan tips membawa kucing mudik dengan nyaman,
kita simak sama-sama yuk..!

Saturday, May 26, 2018

Penyakit Otitis atau Radang Telinga Pada Kucing

Penyakit Otitis atau yang lumrah disebut radang telinga merupakan infeksi pada kanal telinga (area penghubung antara bagian luar telinga dengan kendang telinga). Panjang kanal telinga antara 2cm-2,5cm. 
Berikut ini adalah penjelasan tentang penyebab, gejala, pencegahan dan pengobatan penyakit Otitis.

Friday, May 11, 2018

10 Cara Membuat Kucing Menjadi Gemuk dan Sehat

kucing gemuk


Memiliki kucing yang gemuk dan sehat merupakan idaman semua pecinta kucing. Banyak yang beranggapan, semakin gemuk kucing maka akan terlihat semakin lucu, dan menggemaskan. Bener gak sih?? hehe..
Gimana sih caranya agar kucing kita bisa gemuk dan tetap sehat?
Berikut ini Popo kasih tau tips nya. Tapi kita tidak bisa menggemukkan kucing dengan cepat ya PopoLovers, semua butuh proses. Ini dia 10 cara membuat kucing menjadi gemuk dan sehat, dimulai dari:

Saturday, April 28, 2018

Review Safira Pet Shampoo Anti Jamur dan Kutu

Holla PopoLovers..
Udah lama nih Popo ngga review produk shampoo, akhirnya kali ini Popo akan review shampoo yang bisa dibilang ajib banget. Namanya SAFIRA Pet Shampoo
Yuk kita simak sama-sama review-nya..

Friday, April 6, 2018

8 Hal Yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Memelihara Anjing

Sebelum membeli atau mengadopsi seekor anjing, ternyata ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan. Apa saja sih? Yuk kita simak sama-sama.

Tuesday, March 20, 2018

Lakukan Ini Jika Kucing Kamu Terkena Jamur

Hai PopoLovers..
karena banyaknya pertanyaan tentang cara membasmi jamur pada tubuh kucing, maka kali ini Popo akan membahas apa saja yang perlu dilakukan saat kucing kita terkena jamur.

Akhir-akhir ini, hampir setiap hari hujan merata diseluruh pelosok negeri ini. Bahkan ada beberapa kota yang sampai terkena banjir.
Walaupun seperti itu, perlu diingat, hujan itu berkah lho PopoLovers, tetapi memang bisa juga mempunyai efek kurang baik untuk kucing-kucing kita jika kita tidak menjaga kebersihan kucing kita dan lingkungannya saat musim hujan tiba.
Karena saat sering terjadi hujan maka tingkat kelembaban menjadi lebih tinggi dari biasanya, dan ini bisa mengakibatkan kucing lebih mudah berjamur.  
Apa saja sih yang harus dilakukan ketika kucing kita terkena jamur?? Kita simak sama-sama yuk! 

Friday, March 2, 2018

Beberapa Penyakit Pada Kucing dan Cara Mengatasinya

Penyakit pada kucing ada yang menular dan ada yang tidak menular. Ada yang menular pada kucing saja, ada yang bisa menular kepada manusia juga. Jika kucing kamu terkena suatu penyakit, jangan panik. Cari tahu dulu penyebabnya, sehingga kamu bisa dengan tepat mengobatinya.
Berikut ini adalah beberapa jenis penyakit yang biasanya menyerang pada kucing:

Monday, February 5, 2018

Obat Tetes Kutu Kucing dan Anjing Merk Detick

Hai PopoLovers..
Musim hujan seperti sekarang ini secara tidak langsung membawa dampak negatif pada hewan peliharaan kita, termasuk kucing dan anjing. Keadaan kandang yang lembab bisa menyebabkan kucing / anjing kita terkena kutu (flea) dan tungau (tick).
Nahh.. pada kesempatan kali ini Popo akan review obat kutu merk Detick.
Simak baik-baik yaa..

Friday, February 2, 2018

5 Macam Yang Tidak Boleh Dikonsumsi Kucing

Terkadang pemilik kucing tidak begitu memperhatikan makanan apa saja yang boleh dimakan oleh kucing kesayangannya. Kalau kucingnya mau atau bahkan doyan maka sering diberi makanan itu untuk kucingnya. Padahal tidak semua makanan yang disukai kucing bagus buat kesehatan kucing lho.. 
Apa saja sih makanan yang tidak boleh dimakan oleh kucing??
Kita simak sama-sama yuk.. 

Monday, January 29, 2018

Review Catfood Merk Bolt

BOLT, sekilas merk ini terdengar dan terbaca seperti merk salah satu provider penyedia jasa layanan internet ya?? Tapi percayalah, ini adalah salah satu merk catfood atau pakan kucing. hehe.. 😀
Penasaran, seperti apa sih penampakan dan kandungan apa saja yang ada didalam catfood ini? Yuk kita baca review-nya..

Wednesday, January 24, 2018

Cara Membedakan Kucing Jantan Dengan Betina

"Kucingku ini jantan atau betina ya??
Cara tau kucing itu jantan atau betina gimana sih??"


Pernah ngga kamu ditanyain pertanyaan seperti diatas? atau malah kamu sendiri yang sering bertanya-tanya seperti itu?? hehe..
Karena banyak PopoLover yang bertanya cara membedakan kucing jantan dan betina itu gimana? Kali ini Popo mau kasih tau cara membedakannya.
Ini dia caranya.. 

Tuesday, January 23, 2018

Cara Melatih Kucing Agar Bisa Minum Dengan Botol

Hallo PopoLovers..
kali ini Popo mau kasih tau tips tentang cara melatih kucing agar mau atau jadi bisa minum dengan menggunakan botol.
Emang bisa ya kucing minum pakai botol??
Bisa donk..
Yuk ikutin tips nya..

Monday, January 8, 2018

Beberapa Jenis Kelinci Hias dan Kelinci Pedaging

Hai PopoLovers, kali ini Popo akan ulas tentang jenis-jenis dari kelinci. Kelinci digolongkan menjadi dua jenis menurut tujuan dipeliharanya, ada yang jenis kelinci hias yaitu kelinci yang dipelihara sebagai hewan peliharaan hiasan di rumah, ada juga jenis kelinci pedaging yaitu kelinci yang dikembangbiakkan untuk dikonsumsi dagingnya.
Kita liat yuk jenis kelinci yang termasuk kelinci hias dan pedaging apa saja.

Monday, January 1, 2018

Tips Perawatan Bulu Kucing Agar Sehat dan Lebat

Hai PopoLovers.. nggak kerasa ya sudah masuk awal tahun 2018..??
Popo mau ucapkan SELAMAT TAHUN BARU PopoLovers...😀 insyaAllah tahun ini lebih baik dari tahun-tahun kemarin, kita dan kucing-kucing kita juga selalu sehat dan diberi umur panjang. Aamiin.

Ngomong-ngomong soal kucing sehat, pasti senang dan bangga ya kalau kucing kita dipuji catlovers lain karena kucing kita sehat, punya badan yang gemuk dan bulu yang lebat?
Mempunyai kucing yang gemuk, sehat dan berbulu lebat merupakan dambaan setiap catlovers. Siapa sih yang gak mau punya kucing cantik, ganteng, lucu dan sehat? 
Sebetulnya kita semua bisa memiliki kucing yang seperti itu dengan tidak mengeluarkan biaya banyak lho. Perawatan rutin di rumah pun ternyata bisa kita lakukan untuk mendapatkan bulu kucing yang lebat. 
Semua butuh proses. Mie instan aja nih yang katanya instan, tetap ada proses memasaknya, apalagi mau dapetin kucing dengan bulu lebat, pasti ada prosesnya juga. Mau Popo kasih tips nya??
Baca terus artikel ini sampai tuntas ya. 😀